Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di laksanakan Di Kampung Cilajim Desa Cipeundeuy. Acara kali ini berlangsung sangat meriah, Dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat yang berada di Desa Cipeundeuy maupun luar Desa Cipeundeuy, tak lupa Ibu kepala Desa Cipeundeuy juga turut hadir.Selasa(17/09/2024)
Dimana peringatan tersebut berisi kegiatan tausiyah yang dibawakan oleh Bapak Al Ustad K.H Asep Mubarok dan acara lainnya seperti Kata Sambutan Oleh Ibu Feni Permatasari,S.Pd selaku Kepala Desa Cipeundeuy, Pembacaan ayat suci al-Qur’an, dan sebagainya.
Dalam sambutannya, Ibu Kepala Desa Cipeundeuy Ibu Feni Permatasari, S.Pd mengatakan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw yang selalu dilaksanakan setiap tahun ini merupakan sebuah upaya untuk merenungkan nilai-nilai luhur dan menghadirkan kembali keteladanan Nabi Muhammad saw dalam kehidupan sehari-hari.
“Melalui Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini pula, kita terus memupuk jiwa dan rohani kita senantiasa kita pupuk dengan ajaran Islam yang luhur dan agung. Kita tanamkan akhlak yang mulia dan kita sebarkan nilai-nilai kebaikan yang diteladankan oleh Rasulullah,” jelas Ibu Kepala Desa Cipeundeuy.